Kolaborasi Mobile Legends X Star Wars 2021, Ini Infonya!

Spread the love

Thecuy, Komunitas penggemar berangan-angan adanya kolaborasi Mobile Legend x Star Wars di 2021 ini. Flashback sedikit, di 2019 komunitas pernah ramai membicarakan survei kerja sama yang diadakan Moonton mengenai Skin Hero Mobile Legends dengan tema Star Wars. Tapi, keputusan ini belum final, Sobat Gamers!

Lebih setahun berlalu, topik ini seakan dilupakan. Eh ternyata, di 2021 isu ini kembali diangkat setelah akun-akun leakers seperti DevclovedMLBB membocorkan tentang kolaborasi Mobile Legendx Star Wars.

Meski belum ada kepastian jadi atau tidak, penggemar udah telanjur excited. Kira-kira bakal ada apa aja di MLBB x Star Wars nanti? Simak bocorannya berikut ini ya!

Kolaborasi Mobile Legends Rilis Mei 2021

Game mobile lainnya seperti Free Fire dan PUBG Mobile sudah mengumumkan kolaborasi secara resmi. Penggemar Mobile Legends enggak mau ketinggalan dan meminta pengembang segera membawa konten kerja sama yang baru.

Akhirnya ada bocoran bahwa game MOBA milik Moonton ini akan meluncurkan konten kolaborasinya pada Mei 2021 mendatang. Apakah yang dimaksud adalah kolaborasi ML x Star Wars? Hmm, masih misteri nih, Sobat Gamers!

Tema Galaksi MLBB x Star Wars

Hampir bisa dipastikan bahwa kolaborasi Mobile Legend x Star Wars akan menggunakan tema galaksi. Mulai dari kostum tampilan Hero ML, background, senjata, hingga kendaraan yang mengadaptasi bentuk pesawat luar angkasa.

Emang ada Hero Mobile Legends yang naik kendaraan?

Tentu saja ada dong! Jangan lupakan Gord ML dan Yi Sun-shin ya, Sobat Gamers. Dan tentu saja, kalian enggak boleh mengabaikan Hero Johnson yang bisa berubah jadi mobil.

Mengadaptasi Pola Kerja Sama KOF VNG

Menurut prediksi, pola kerja sama ML x Star Wars ini enggak beda jauh sama kolaborasi KOF (King of Fighter) VNG yang udah pernah dirilis. Maksudnya, hanya beberapa karakter saja yang bakal diadaptasi ke game Mobile Legends.

Sempat Terkendala Minim Hero?

Di 2019 saat isunya pertama kali muncul, komunitas sempat pesimis dengan kolaborasi ini. Soalnya pada saat itu enggak banyak Hero Mobile Legends yang senjatanya bisa diadaptasi ke tema Star Wars.

Tapi itu ‘kan dulu, Sobat Gamers! Kalian tahu sendiri bahwa sepanjang 2020 hingga saat ini Moonton terus-terusan tancap gas buat ngeluncurin Hero Baru Mobile Legends. Bahkan ada juga hero yang latar belakangnya secara khusus berkaitan dengan alam semesta, misalnya Zhask dan Yve.

Survei Karakter Star Wars untuk Mobile Legends

Beredar bocoran bahwa saat ini pengembang sedang melakukan survei terhadap 24 karakter Star Wars yang bakal diadaptasi ke dalam game. Berikut ini bocorannya Sobat Gamers, simak ya!

Mando
Darth Vader
Anakin Skywalker
Luke Skywalker
Han Solo
Leia Skywalker
Obi Wan Kenobi
Chewbacca
Yoda
Kylo Ren
Ren
Finn
Poe
Palpatine
Sith Troopers
Storm Troopers
Captain Phasma
Zorri
Jannah
R2D2
C3PO
BB8
Darth Maul
Mace Windu

Banyak juga ya! Menurut kalian, karakter mana yang cocok dimasukkan ke kolaborasi Mobile Legend x Star Wars ini?

Baca juga App Prizes Betsim Net Free Fire

Bocoran Skin Hero Star Wars ML

Enggak lengkap kalau kita enggak ngebahas Hero Mobile Legends mana aja yang dibocorkan bakal dapat jatah Skin Star Wars. Argus, Cyclops, Balmond, Eudora, dan Miya adalah sederet hero yang dikabarkan bakal dapat jatah Skin keren ini.

Sobat Gamers pasti langsung mencocokkan siapa karakter Star Wars yang pas buat diadaptasi hero tersebut, ‘kan! Siapa ya kira-kira?

Baca juga Kolaborasi free fire X attack on titan.

Mobile Legend x Star Wars Belum Fix!

Kolaborasi Mobile Legend x Star Wars emang epic banget sih, Sobat Gamers! Setelah berbagai iming-iming yang disajikan di atas, kami terpaksa kembali menyadarkan kalian bahwa ini semua belum final.

Pengembang masih berusaha mencapai kesepakatan supaya kolaborasi ini bisa diluncurkan. Kabarnya, jika kedua belah pihak gagal menandatangani kontrak, bakalan banyak Skin Hero Mobile Legends yang enggak terpakai. Hu-hu-hu, sayang banget!

. . .
Pada akhirnya kita harus menunggu pengumuman langsung dari Moonton. Jadi sabar ya! Jika Sobat Gamers udah ngebet banget pengen lihat konten Star Wars di Mobile Legends, kita cuma bisa berdoa dan berharap.berapa sih Pendapatan mobile legend pertahun.

2 pemikiran pada “Kolaborasi Mobile Legends X Star Wars 2021, Ini Infonya!”

  1. “Wah, Mobile Legends dan Star Wars berkolaborasi! Kayaknya ini bukti nyata kalau Darth Vader pengen push rank bareng Hanzo, siapa tahu biar bisa jadi Sith Warrior di Land of Dawn. 😆 Jadi, siapa nih yang udah siap jadi Jedi sambil nge-spam skill 1?”

    Balas
  2. “Wah, akhirnya ada alasan buat pilih Franco! Nggak nyangka Darth Vader bakal terjun ke Land of Dawn, kira-kira bakal minta Force atau minta buff ya? 😆 Jangan-jangan nanti minionnya Stormtrooper, nih. Terus gimana kalau Saber ketemu Obi-Wan, duel lightsaber di mid lane? 🤔 Kalian lebih suka pakai skin Star Wars atau tetap setia dengan yang biasa?”

    Balas

Tinggalkan komentar