Dinas Perhubungan DKI Jakarta akan melakukan pengaturan arus lalu lintas pada 17 Agustus 2025 menyambut peringatan 80 tahun Kemerdekaan RI. Pengaturan ini berlaku selama pelaksanaan kirab bendera, acara masyarakat, serta malam perayaan HUT RI ke-80.
Berikut detail rute dan penyesuaian lalu lintas yang akan diberlakukan pada Minggu, 17 Agustus 2025 di beberapa jalan di Jakarta (dapat berubah sesuai kondisi).
1. Kirab Bendera Pusaka sebagai bagian dari Upacara Pengibaran dan Penurunan Bendera akan berlangsung pada hari Minggu, 17 Agustus 2025 pukul 07.30 – 12.00 WIB dan 16.00 – 17.30 WIB
- Operasional Transjakarta selama Kirab Bendera Pusaka (disesuaikan kondisi)
Rute transportasi umum yang terkena dampak:
a. BRT Koridor 1 (Blok M – Kota)
b. BRT Koridor 2 (Pulo Gadung – Monas)
c. BRT Koridor 2A (Pulo Gadung – Rawa Buaya via Balai Kota)
d. BRT Koridor 2C (Monas – JIEXPO)
e. BRT Koridor 2ST (Juanda – Bundaran HI via Pasar Baru)
f. BRT Koridor 3 (Kalideres – Monas via Veteran)
g. Bus Wisata BW2 (Jakarta Baru)
h. Bus Wisata BW4 (Pencakar Langit)
i. Bus Wisata BW9 (Monas – Pantai Indah Kapuk)
Untuk rute poin a:
- Kendaraan dari Utara menuju Selatan yang biasanya melewati Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur akan dialihkan melalui Jalan Suryopranoto – Jalan Balikpapan – Jalan Cideng Timur – Jalan Cideng Barat – Jalan Jatibaru Raya – Jalan Kebon Sirih – Jalan M.H. Thamrin – dan seterusnya.
- Kendaraan dari Selatan menuju Utara yang biasanya melewati Jalan Medan Merdeka Barat sisi Barat akan dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan – Jalan Abdul Muis – Jalan Majapahit sisi Barat – dan seterusnya.
Untuk rute poin b-i:
- Kendaraan yang sebelumnya melalui Jalan Veteran 3 – Jalan Medan Merdeka Utara sisi Selatan akan dialihkan melalui Jalan Ir H. Juanda – Jalan Majapahit – Jalan Medan Merdeka Barat – dan seterusnya.
2. Pesta Rakyat dalam rangka HUT ke-80 RI akan digelar pada hari Minggu, 17 Agustus 2025 pukul 12.00 – 16.00 WIB dan 17.30 – 23.00 WIB
- Operasional Transjakarta selama Pesta Rakyat (disesuaikan kondisi)
Rute transportasi umum yang terkena dampak sama seperti daftar sebelumnya (a-i).
Untuk rute poin a:
- Kendaraan dari Utara menuju Selatan yang biasanya melewati Jalan Medan Merdeka Barat sisi Timur akan dialihkan melalui Jalan Suryopranoto – Jalan Balikpapan – Jalan Cideng Timur – Jalan Cideng Barat – Jalan Jatibaru Raya – Jalan Kebon Sirih – Jalan M.H. Thamrin – dan seterusnya.
- Kendaraan dari Selatan menuju Utara yang biasanya melewati Jalan Medan Merdeka Barat sisi Barat akan dialihkan melalui Jalan Budi Kemuliaan – Jalan Abdul Muis – Jalan Majapahit sisi Barat – dan seterusnya.
Untuk rute poin b-i:
- Kendaraan yang sebelumnya melalui Jalan Veteran 3 – Jalan Medan Merdeka Utara sisi Selatan akan dialihkan melalui Jalan Ir H. Juanda – Jalan Majapahit – Jalan Medan Merdeka Barat – dan seterusnya.
3. Malam Perayaan HUT ke-80 RI (Pengaturan lalu lintas bersifat dinamis di 31 titik jalan mulai pukul 18.00 hingga 24.00 WIB)
- Penutupan jalan meliputi:
- Jalan Jenderal Sudirman (dari Bundaran Senayan hingga Bundaran HI);
- Jalan MH Thamrin (dari Bundaran HI hingga Bundaran Patung Kuda);
- Jalan Pintu 1 Senayan;
- Jalur Lambat Kupingan Semanggi (Gatot Subroto) sisi Barat;
- Jalan Bendungan Hilir;
- Jalan KH. Mas Mansyur;
- Jalan Karet Pasar Baru Timur 5;
- Jalan Kupingan BNI 46;
- Jalan Kota Bumi dan Jalan Baturaja;
- Jalan Teluk Betung;
- Jalan Kebon Kacang;
- Jalan Sunda;
- Jalan Imam Bonjol;
- Jalan Sumenep Tosari;
- Landmark (Indocement);
- Jalan Setiabudi;
- Jalan Prof Dr Satrio;
- Jalan Masjid (Sampoerna);
- Jalan Garnisun dan Kolong Semanggi;
- Jalur Lambat Kupingan Semanggi (Gatot Subroto) sisi Timur;
- SCBD;
- Jalan Tulodong Atas 2/Samping CIMB;
- Simpang Jalan Budi Kemuliaan dan Jalan Medan Merdeka Selatan;
- Jalan Kebon Sirih dari Arah Barat / untuk arah timur ditutup di Simpang Agus Salim;
- Jalan KH Wahid Hasyim;
- Jalan Majapahit;
- Jalan Veteran III;
- Jalan Veteran II;
- Simpang Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Medan Merdeka Utara;
- Simpang Jalan Medan Merdeka Selatan-Jalan MI Ridwan Rais;
- Simpang Jalan Perwira-Jalan Lapangan Banteng Barat.
- Operasional Transjakarta
Tidak beroperasi pukul 18.00 – 22.00 WIB:
- 1B Stasiun Palmerah – Transport Hub Dukuh Atas
- 1F Stasiun Palmerah – Bundaran Senayan
- 1H Tanah Abang – Stasiun Gondangdia
- 1N Tanah Abang – Blok M
- 1P Senen – Blok M
- 1R Senen – Tanah Abang
- 2P Senen – Transport Hub Dukuh Atas
- 2Q Gondangdia – Balai Kota
- 6A Ragunan – Balai Kota via Kuningan
- 6B Ragunan – Balai Kota via Semanggi
- 9C Pinang Ranti – Bundaran Senayan
Beroperasi normal pukul 05.00 – 18.00 WIB:
- 1 Modifikasi via Koridor 13
- 1A Perpendekan rute hingga Halte Juanda
- 1W Perpendekan rute hingga Halte Petamburan
- 2 Perpendekan rute hingga Halte Juanda (berputar di Pecenongan)
- 2A Modifikasi rute via Halte Juanda
- 3 Perpendekan rute hingga Halte Juanda
- 3F Perpendekan rute hingga Halte Petamburan
- 4C Modifikasi rute via Jalan Imam Bonjol
- 5C Modifikasi rute via Lapangan Banteng
- 5M Modifikasi rute via Pejambon
- 6D Pengalihan HBKB
- 6M Perpendekan rute hingga Tendean
- 6V Perpendekan rute hingga Tendean
- 7F Modifikasi rute via Lapangan Banteng
- 9D Modifikasi rute via Slipi
- 10H Perpendekan rute hingga Halte Petamburan
- 14A Perpendekan rute hingga Halte Pecenongan
- S61 Perpendekan rute hingga Halte Petamburan
- T31 Perpendekan rute hingga Halte Petamburan
Informasi lebih rinci tersedia di unggahan resmi Dishub DKI Jakarta.
Baca juga Berita lainnya di News Page

Saya adalah jurnalis di thecuy.com yang fokus menghadirkan berita terkini, analisis mendalam, dan informasi terpercaya seputar perkembangan dunia finansial, bisnis, teknologi, dan isu-isu terkini yang relevan bagi pembaca Indonesia.
Sebagai jurnalis, saya berkomitmen untuk:
Menyajikan berita yang akurasi dan faktanya terverifikasi.
Menulis dengan bahasa yang mudah dipahami, namun tetap menjaga integritas jurnalistik.
Menghadirkan laporan mendalam yang memberi perspektif baru bagi pembaca.
Di thecuy.com, saya tidak hanya melaporkan berita, tetapi juga berupaya menganalisis tren agar pembaca dapat memahami konteks di balik setiap peristiwa.
📌 Bidang Liputan Utama:
Berita Terbaru & ekonomi, keuangan.
Perkembangan teknologi dan inovasi digital.
Tren bisnis dan investasi.
Misi saya adalah membantu pembaca mendapatkan informasi yang cepat, akurat, dan dapat dipercaya, sehingga mereka bisa membuat keputusan yang lebih cerdas dalam kehidupan sehari-hari maupun dunia usaha.
📞 Kontak
Untuk kerja sama media atau wawancara, silakan hubungi melalui halaman Kontak thecuy.com atau email langsung ke admin@thecuy.com.
Wah, kirab bendera dan pesta rakyat, meriah banget yaaa… sampai harus rekayasa lalu lintas segala. Semoga lancar jaya acaranya, nggak sampai bikin macetnya Jakarta tambah parah deh. Kira-kira bakal ada bonus cuti nggak ya buat yang terjebak macet? 😅